This post has already been read 478 times!
(Ditulis oleh: YUSUP SOPIAN, mahasiswa Prodi S1 Keperawatan – Universitas Indonesia Maju)
Ada banyak manfaat makan bawang putih mentah, mulai dari memperkuat daya tahan tubuh hingga menjaga kesehatan jantung. Ini tidak terlepas dari kandungan Allicin yang berada di bawang putih. Manfaat bawang putih tidak hanya berfungsi sebagai bumbu dapur wajib yang ada di rumah, melainkan juga diyakini bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh Anda.
Kandungan Nutrisi dalam Bawang Putih
Bawang putih adalah salah satu jenis umbi-umbian yang memiliki nama latin Allium sativum. Dalam satu buah bawang putih umumnya terdapat 1-10 siung. Satu siung bawang putih mentah (3 gram) mengandung:
- 4,5 kalori
- 1 gram karbohidrat
- 0,2 gram protein
- 0,1 gram serat
- 0,01 gram lemak
- 0,03 gram gula alami
- 5 miligram kalsium
- 1 miligram magnesium
- 11 miligram kalium
- Mangan sebanyak 3% kebutuhan harian tubuh
- Selenium sebanyak 1% kebutuhan harian tubuh
- 0,9 miligram vitamin C atau setara dengan 2% kebutuhan harian tubuh
- 0,05 miligram zat besi atau setara dengan 3% kebutuhan harian tubuh
- Tembaga, fosfor, dan vitamin B1
Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan
#1 Memperkuat daya tahan tubuh
Manfaat makan bawang putih mentah ataupun olahan adalah memperkuat daya tahan tubuh. Hal ini tak terlepas dari kandungan allicin yang terdapat pada bawang putih. Kandungan allicin terbukti ampuh membunuh berbagai bakteri penyebab penyakit, seperti pilek, flu, batuk, dan radang tenggorokan. Kandungan allicin terbukti ampuh membunuh berbagai bakteri penyebab penyakit, seperti pilek, flu, batuk, dan radang tenggorokan.
#2 Mengobati jerawat membandel
Jika berbagai cara alami untuk mengobati jerawat yang Anda lakukan selama ini tidak kunjung berhasil, mungkin tak ada salahnya mencoba bawang putih. Namun, bukan langsung mengoleskan bawang putih mentah ke kulit, ya. Makan bawang putih diketahui juga bisa mendatangkan manfaat berupa mengobati jerawat yang membandel berkat anti bakteri di dalamnya. Sebuah hasil studi yang dipublikasikan dalam jurnal Angewandte Chemie mengemukakan bahwa kandungan allicin dalam bawang putih dapat membantu membunuh bakteri penyebab jerawat.
#3 Mengatasi rambut rontok
Manfaat bawang putih bagi kesehatan tubuh lainnya adalah mengatasi rambut rontok. Bawang putih dapat membantu memperkuat dan mendorong pertumbuhan rambut di kulit kepala bagi penderita alopecia atau kebotakan. Hal ini berkat zat sulfur yang mengandung keratin tinggi di dalamnya.
#4 Menurunkan kolesterol
Sebuah penelitian terdahulu yang dipublikasikan dalam Journal of Postgraduate Medicine menunjukkan bahwa mengonsumsi bawang putih mentah sekitar 10 gram atau 1-2 siung setiap hari selama dua bulan berturut-turut berhasil menurunkan kadar kolesterol cukup signifikan. Hasil studi lainnya yang dimuat dalam Pakistan Journal of Pharmaceutical Medicine menemukan bahwa manfaat makan bawang putih mentah dapat membantu meningkatkan jumlah kolesterol HDL (kolesterol baik) dan menurunkan kadar kolesterol total.
#5 Mengendalikan tekanan darah
Sebuah hasil studi dari Pakistan Journal of Pharmaceutical Sciences melaporkan bahwa efek penurunan tekanan darah sistolik dan diastolik setelah makan bawang putih mentah hampir sama dengan obat hipertensi atenolol. Selain itu, bawang putih mengandung polisulfida yang bekerja dengan memperlebar pembuluh darah sehingga dapat menurunkan tekanan darah.
#6 Menjaga kesehatan jantung
Bawang putih juga punya khasiat untuk membantu mengatasi penyakit jantung. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, makan bawang putih mentah bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL). Ini terjadi karena bawang putih dapat mencegah terbentuknya enzim pada organ hati yang menyebabkan meningkatnya kadar kolesterol dalam tubuh. Kadar kolesterol yang terlalu tinggi bisa meningkatkan risiko penumpukan plak di pembuluh darah yang dapat meningkatkan risiko sakit jantung. Dengan kata lain, secara tidak langsung, manfaat bawang putih untuk jantung adalah menurunkan risiko serangan jantung. Selain itu, kandungan diallyl trisulfide dalam minyak bawang putih diyakini dapat membantu melindungi jantung setelah serangan jantung dan seusai bedah jantung. Bahkan, beberapa penelitian juga menyebutkan bawang putih juga bermanfaat untuk membantu penanganan gagal jantung. Sayangnya, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk membuktikan kemanjurannya pada manusia.
#7 Membantu mengatasi peradangan
Manfaat makan bawang putih mentah lainnya adalah membantu mengatasi peradangan. Sebuah penelitian menyebutkan bahwa sifat antiradang pada bawang putih mentah diketahui lebih kuat ketimbang jenis bawang putih yang telah dipanaskan. Tentu hal ini tak terlepas dari kandungan allicin yang terdapat pada bawang putih mentah.
Semoga artikelnya bermanfaat untuk bagi para pembaca ya kak
.